Sejak diupgrade nya
game Clash Of Clans bulan Juli 2015 lalu, banyak terjadi perubahan serta penambahan dari fitur game ini. Beberapa diantaranya adalah penambahan spell factory serta beberapa game rule yang di ubah, seperti kita tidak bisa
menyerang loot storage dengan lightning spell.
Di artikel ini admin akan membahas tentang poison spell serta kombinasi troop terbaik untuk bisa bertahan dari serangannya.
Ok kita bahas dulu karakter poison spell ini :
Poison Spell Level | Total Damage |
1 | 270 |
2 | 360 |
3 | 450 |
4 | 540 |
Sekarang kita akan melihat troop apa saja yang tidak akan bertahan terhadap poison spell level 1
Troop yang bisa bertahan dari poison spell level 1 tapi tidak bisa bertahan dari spell level 2
Troop yang bisa bertahan dari poison spell level 2 tapi tidak bisa bertahan dari spell level 3
Troop yang bisa bertahan dari poison spell level 3 tapi tidak bisa bertahan dari spell level 4
Troop yang paling kuat dan bisa bertahan dari poison spell level 4
Seperti yang kita lihat, barbarian, archer, goblin, wizzard, minion dan wall breaker tidak akan bisa bertahan terhadap serangan poison spell meskipun kita sudah mengupgrade nya sampai level maksimal. Dan biasanya yang sering kita donate kepada teman sesama clan adalah barbarian serta archer atau wizzard.
Disaat clan kita tidak sedang war, maka hal ini tidak akan menjadi masalah besar, tapi bagaimana jika kita akan war dan kita akan memberikan donasi kepada Clan Castle teman, inilah yang akan sedikit bermasalah, kita harus pintar-pintar memberikan donasi untuk teman kita.
Karena poison spell baru bisa diperoleh di Tawn Hall level 8, maka admin akan lebih banyak membahas dari level 8 keatas.
Kombinasi Troop Terbaik Untuk Bertahan dari Poison Spell di Clan Wars
Untuk TH level 8 dengan 25 housing space di clan castle , kamu bisa menggunakan beberapa kombinasi troop di bawah ini :
Kombinasi troop ini sangat bagus untuk menghadapi musuh yang menyerang dengan Dragon, dimana biasanya musuhmu akan langsung mengeluarkan pasukan dragon nya tanpa memancing troop di Clan Castle mu. Dan jika musuhmu menggunakan poison spell pun , yang akan mati hanya archer dan wizzard, sedangkan Dragon akan bisa bertahan. Lalu bagaimana jika musuh menggunakan serangan darat seperti Golem dll..? Meski formasi diatas bisa kamu gunakan, masih ada beberapa formasi yang bisa kamu buat .
Formasi diatas akan membuat musuhmu sedikit kewalahan karena ada perbedaan speed movement. Meski musuhmu bisa dengan mudah membunuh Witch dan Skeleton nya dengan poison spell, jika musuh memancing pasukanmu ke sudut maka Valkyrie dan Baloon akan masih bisa tetap bertahan dan membuat musuhmu sibuk.
Kombinasi troop diatas juga dibuat berdasarkan perbedaan movement speed. Di sini , Minion yang paling cepat dan kemungkinan hanya minion yang bisa terbunuh oleh poison spell musuhmu. Setelah itu Valkyrie dan Hog yang memiliki kecepatan lebih dibandingkan Baloon dan Giant akan membuat musuhmu mengeluarkan beberapa pasukan lagi untuk membunuh mereka. Dan terakhir pasangan Balon dan Giant akan membuat musuh mengeluarkan beberapa pasukan lagi, Giant dengan HP yang besar akan berfungsi sebagai pertahanan sehingga Baloon bisa mengeluarkan 1 atau 2 tembakan yang tentunya akan membunuh banyak troop musuh.
Untuk TH level 9 dengan 30 housing space di clan castle , kamu bisa menggunakan beberapa kombinasi troop di bawah ini :
Dragon dan Baloon merupakan kombinasi yang pas untuk menghadapi serangan lawan kamu, dan tentunya bisa bertahan dari poison spell, kombinasi ini sangat baik untuk menghadapi serangan darat maupun udara.
Dragon akan berfungsi sebagai tameng sekaligus penyerang dan Baloon akan membunuh lebih banyak musuh dengan daya serang nya yang besar, meski musuhmu banyak menggunakan Archer dan Wizard, tentunya kombinasi DragLoon ini akan membuat repot mereka.
Kombinasi lain yang bisa kamu pertimbangkan adalah Dragon dan HogRider. Kombinasi ini berdasarkan perbedaan movement speed , dimana Hog yang lebih cepat pergerakannya dibandingkan Dragon akan menyerang musuhmu terlebih dahulu, kombinasi ini lebih cocok jika musuhmu menggunakan serangan darat dan juga berfungsi untuk mengulur waktu sehingga musuh akan sulit mendapatkan 3 bintang.
Tips : Bagaimana sih cara menebak serangan musuh mu saat Clan wars ..?Mengantisipasi serangan musuh bisa kamu lakukan sebelum war di mulai, ini bisa kamu lakukan dengan melihat profil pemain musuhmu.
Contohnya : jika kamu War dengan 10 pemain, dan ke 10 pemain lawan memiliki TH level 9 dengan level Golem, Wizard dan Pekka yang bagus, serta HogRider dengan level 5, maka kemungkinan besar musuhmu akan menggunakan lebih banyak serangan darat.
Kamu bisa mengantisipasi serangan darat dengan lebih baik jika menggunakan kombinasi troop diatas.
Kamu juga perlu memperhatikan hal berikut :
- Jangan pernah menggunakan 1 jenis pasukan untuk menjaga Clan Castle mu, musuh akan sangat mudah membunuhnya dengan poison spell.
- Jangan menggunakan Pekka untuk menjaga CC mu, meski Pekka sangat kuat dan tahan terhadap poison spell, serangan Pekka lambat dan hanya bisa menyerang 1 target per sekali serang.
- Usahakan membuat desain base yang bagus, dengan Tawn Hall dan Clan Castle berada di tengah-tengah sehingga musuh akan sulit untuk memancing pasukan di CC mu.
Itulah beberapa hal yang bisa kamu lakukan agar musuh mu sulit menang melawan clan mu, jika kamu punya kombinasi pasukan yang lain , bisa kamu bagikan kolom komentar atau contact, yang nantinya akan admin muat di blog ini beserta namamu.